-->

0812 Nomor Kartu Apa? Ini Daftarnya (Gambar Lengkap)

Tahukah Anda 0812 nomor kartu operator apa? Mungkin Anda pernah mendapatkan panggilan dari nomor awalan 0812 ini. Nomor ini adalah satu dari sekian banyak kode prefix yang beredar di Indonesia. Kode prefix itu sendiri merupakan nomor awalan yang terdiri dari 4 digit dalam barisan nomor ponsel. Nomor awalan inilah yang menjadi ciri khas dari masing-masing kartu operator yang ada saat ini.

Seperti yang kita ketahui, nomor ponsel adalah deretan angka-angka yang menjadi nomor handphone kita untuk melakukan atau menerima panggilan seluler. Umumnya, nomor ini terdiri dari 12 digit angka yang akan selalu diawali dengan angka 08. Namun, terkadang ada juga nomor ponsel yang hanya terdiri dari 11 digit. Beberapa operator seluler menggunakan deretan digit nomor ponsel yang lebih sedikit ini.

Terkait dengan bahasan kita saat ini, 0812 adalah kode prefix yang dimiliki oleh salah satu layanan operator / provider seluler di Indonesia. 4 digit angka pertama itu adalah kode prefix dari kartu tersebut. Bagi Anda yang telah lama menggunakan ponsel, pasti telah sangat familiar dengan nomor awalan ini.

Meskipun begitu, ternyata masih banyak di sekitar kita yang belum mengetahui 0812 adalah nomor kartu apa. Nah, karena itulah informasi ini kami posting untuk menambah pengetahuan pembaca mengenai hal tersebut. Yuk, berikut ini ulasannya:

0812 Nomor Kartu Apa

Ternyata, 0812 itu adalah nomor awalan atau kode prefix kartu Halo dari operator Telkomsel. Selain 0812, kartu Halo juga memiliki kode prefix 0811 dan 0813. Jadi, jika Anda mendapatkan panggilan seluler dengan nomor awalan 0812, maka bisa dipastikan bahwa nomor tersebut menggunakan kartu Halo dari operator Telkomsel. Kartu Halo terkenal dengan jumlah digit angka nomor ponselnya yang lebih sedikit, yakni 11 angka. 

Berikut ini gambar kartu Halo yang menggunakan nomor awalan 0812 ini: 

0812 Nomor Kartu Halo

 Mungkin Anda pernah mendapatkan panggilan dari nomor awalan  0812 Nomor Kartu Apa? Ini Daftarnya (Gambar Lengkap)

Kartu Halo itu sendiri telah sejak lama menjadi andalan layanan telekomunikasi Telkomsel. Perusahaan milik PT. Telkom ini memproduksi kartu Halo sebagai layanan pascabayar pertamanya. Dilansir dari situs resminya, Telkomsel menyatakan bahwa kartu Halo akan memanjakan pelanggan dengan jaringan prioritas, internet super cepat, dan paket data terbaik sesuai kebutuhan tanpa harus takut kehabisan pulsa.
Yah, hal itu tidaklah sulit bagi Telkomsel, mengingat perusahaan telekomunikasi ini menjadi yang terbesar di Indonesia dengan jaringan terluas saat ini. Jaringan tersebut ditopang oleh keberadaan lebih dari 100.000 BTS yang dapat menjangkau 98% populasi Indonesia. 

Kode Prefix/Nomor Awalan Seluruh Operator

Berikut ini kami tampilkan juga nomor awalan atau kode prefix kartu dari seluruh operator di Indonesia. Daftar ini sebagai pelengkap atau tambahan informasi untuk Anda:

Daftar Nomor Kartu Seluruh Operator

Nomor Awalan/Kode Prefix Kartu Operator
0811 Halo Telkomsel
0812 Halo Telkomsel
0813 Halo Telkomsel
0821 simPATI Telkomsel
0822 simPATI / Kartu Facebook Telkomsel
0823 As Telkomsel
0895 Three Three
0896 Three Three
0897 Three Three
0898 Three Three
0899 Three Three
0814 M2 Broadband Indosat
0815 Matrix dan Mentari Indosat
0816 Matrix dan Mentari Indosat
0855 Matrix Indosat
0856 IM3 Indosat
0857 IM3 Indosat
0858 Mentari Indosat
0881 Smart Smart
0882 Smart Smart
0883 Smart Smart
0884 Smart Smart
0885 Smart Smart
0886 Smart Smart
0887 Smart Smart
0888 Smart Smart
0889 Smart Smart
0838 Axis Axis
0831 Axis Axis
0832 Axis Axis
0833 Axis Axis
0817 XL XL Axiata
0818 XL XL Axiata
0819 XL XL Axiata
0859 XL XL Axiata
0877 XL XL Axiata
0878 XL XL Axiata
0828 Ceria Ceria
0888 Fren Mobile-8
0889 Fren Mobile-8
0828 Sampoerna Telekom Sampoerna Telekom
0868 BYRU Satelit/PASTI Satelit BYRU Satelit/PASTI Satelit
0838 NTS 3G NTS 3G
08315 Lippo Telecom Lippo Telecom

Demikianlah informasi tentang 0812 Nomor Kartu Apa. Bagikan informasi ini agar orang lain juga bisa membacanya. Terima kasih, semoga bermanfaat.

Previous
Next Post »